Merawat Warisan Qur’ani: HMP IAT Gelar Puncak Harlah ke-10 yang Sakral dan Semarak

Himpunan Mahasiswa Program Studi Ilmu Al - Qur’an dan Tafsir (HMP IAT) resmi menyelenggarakan puncak peringatan Hari Lahir (Harlah) ke-10 pada Sabtu pagi, 29 November 2025, bertempat di Auditorium Lantai 4 Gedung Institut Al Fithrah Surabaya. Acara yang dimulai pada pukul 09.30 WIB tersebut dihadiri oleh mahasiswa aktif, para demisioner, serta tamu undangan dari lingkungan akademik Prodi Ilmu Al - Qur’an dan Tafsir. Seluruh peserta hadir dengan mengenakan dresscode putih, yang menjadi simbol kesucian, keikhlasan, dan integritas ilmiah yang dijunjung tinggi oleh Prodi IAT.

Suasana kekeluargaan tampak sejak awal kegiatan. Para peserta mengisi waktu sebelum acara dimulai dengan saling menyapa dan berbincang santai, menciptakan atmosfer hangat dan penuh keakraban. Setelah seluruh hadirin menempati tempat duduk masing - masing dengan tertib, rangkaian acara dibuka dengan pembacaan tawassul, fatihah, dan istighosah. Pembacaan dipimpin oleh Muchammad Jamaluddin selaku perwakilan panitia, menggantikan Ust. Ahmad Imam Bashori, M.Ag. yang berhalangan hadir. Do'a - do'a tersebut dilantunkan dengan penuh kekhidmatan, menjadi permohonan bersama agar kegiatan harlah berjalan dengan keberkahan dan kelancaran.

Pada pukul 09.50 WIB, rangkaian kegiatan dilanjutkan dengan pelaksanaan Khotmil Qur’an yang dibacakan secara bersama - sama. Kehadiran Ust. Hermansah, M.Ag. selaku tamu undangan turut menambah kekhidmatan suasana. Lantunan Ayat suci Al - Qur’an menggema di seluruh Auditorium, menghadirkan suasana sakral dan reflektif. Harmoni bacaan para peserta menciptakan momentum spiritual yang mendalam, menjadikan sesi ini sebagai salah satu titik penting dalam rangkaian peringatan.

 

 

Setelah khataman rampung, sekitar pukul 10.15 WIB, do'a Khotmil Qur’an dipimpin langsung oleh Ust. Hermansah, M.Ag. Beliau memanjatkan do'a agar Prodi IAT beserta seluruh civitas akademik senantiasa berada dalam naungan rahmat dan perlindungan Allah SWT. Para peserta mengamini dengan penuh kekhusyukan, seolah menyatukan harapan bersama untuk masa depan IAT yang lebih baik.

Memasuki pukul 10.30 WIB, acara dilanjutkan dengan pembacaan Maulid oleh Tim yang ditugaskan. Syair - syair maulid dilantunkan dengan merdu dan teratur, menghidupkan tradisi keagamaan yang menjadi bagian dari kultur akademik Prodi IAT. Para peserta mengikuti pembacaan maulid dengan khidmat, sementara suasana ruang acara dipenuhi nuansa religius yang tenang namun bersemangat.

Pada pukul 10.55 WIB, pembacaan do'a penutup maulid menjadi penanda berakhirnya sesi tersebut. Do'a ini menjadi ungkapan harap agar kecintaan kepada Rasulullah SAW senantiasa tertanam dalam diri para mahasiswa dan seluruh hadirin. Keteduhan suasana tercermin dari sikap para peserta yang mengikuti do'a dengan penuh perhatian dan penghormatan.

Prosesi pemotongan tumpeng kemudian dilaksanakan sebagai simbol perayaan satu dekade keberadaan HMP IAT. Prosesi tersebut dipercayakan kepada Ust. Hermansah, M.Ag. dan menjadi moment yang sarat makna, menegaskan rasa syukur atas perjalanan organisasi selama sepuluh tahun yang penuh kontribusi dalam pengembangan budaya akademik dan spiritual di lingkungan Prodi IAT.

 


Sesi doa penutup dilaksanakan pada sekitar pukul 11.20 WIB, dipimpin oleh Assahrur Rahmatullah Arrizki, salah satu demisioner Prodi IAT. Do'a tersebut menjadi rangkaian penutup acara secara resmi, menguatkan harapan agar perjalanan HMP IAT pada dekade berikutnya selalu diberkahi dan dipenuhi kemanfaatan. Para hadirin mengikuti sesi ini dengan penuh kesungguhan, memperlihatkan kekhidmatan yang menyertai penutupan acara.

Usai seluruh rangkaian acara formal selesai, peserta diarahkan untuk melakukan sesi foto bersama yang dipandu oleh Tim Media HMP IAT. Seluruh peserta, mulai dari mahasiswa aktif, panitia, demisioner, hingga tamu undangan berfoto secara teratur dan ter-arah. Dalam sesi ini, slogan resmi harlah “Merawat Warisan Al - Qur’an, Merajut Keimanan” turut diserukan sebagai bentuk dokumentasi kebersamaan dan identitas organisasi.

Menjelang pukul 11.35 WIB, acara ditutup dengan sesi ramah tamah yang diiringi lantunan qasidah. Para peserta berbincang santai, berfoto tambahan, serta menikmati sajian tumpeng yang melambangkan rasa syukur atas terselenggaranya kegiatan. Suasana akrab dan kekeluargaan begitu terasa, menjadi penutup yang hangat bagi keseluruhan rangkaian puncak harlah.

Dengan terselenggaranya puncak peringatan ini, HMP IAT kembali menegaskan komitmennya untuk terus menguatkan nilai akademik, spiritual, dan kebersamaan dalam setiap langkah. Memasuki dekade baru, HMP IAT diharapkan dapat terus menjadi wadah pengembangan diri, intelektual, dan karakter mahasiswa Prodi Ilmu Al - Qur’an dan Tafsir sesuai dengan visi keilmuannya.


Penulis: Nurul Intan Zanubah & Safarna Fillah 


Editor: Sigit Dwi Riskiyanto


Komentar

Archive

Formulir Kontak

Kirim